Banyak Hal...

| 20 Jan 2014


Banyak hal yang tak perlu diketahui..
Bila diketahui mungkin akan berbeda.. Bila diketahui mungkin  hanya mempersulit keadaan.. Bila diketahui mungkin  hanya membuatnya semakin rumit, bahkan semakin sulit untuk dimengerti.

Banyak hal yang tak perlu di pahami..
Bila dipahami pasti tak akan bisa paham... bila dipahami dan semakin dipahami hanya akan semakin sulit... Bila mungkin semakin paham, hanya kembali ke titik asal  (0) nol..

Banyak hal yang perlu di tinggalkan
Tinggalkan saja, Tak perlu tanya kenapa ?... semakin ditanya, semakin rumit... semakin ditanya, hanya menambah angan” dan harapan baik. Harapan baik yang mungkin, bisa jadi menyakitkan pada nyatanya...

Banyak hal yang lebih baik diam..
Tak perlu tanya kenapa ? ... semakin ditanya.. semakin mempersulit keadaan...



Namun...



Banyak hal yang perlu diketahui..
Jika tak diketahui hanya mempersulit keadaan... jika tidak diketahui, hanya akan membuat menyesal..

Banyak hal yang harus dipahami...
Jika tidak dipahami,bisa jadi kita tak akan pernah tau apa hakikat sejatinya... bisa jadi jika tidak dipahami,  akan semakin sulit , semakin rumit... bisa jadi hal itu akan menjadi penyesalan..

Banyak hal,,, yang harus dipertahankan...
pertahankan saja, bisa jadi jika tak dipertahankan, akan menjadi penyesalan.. bisa jadi jika tidak dipertahankan, tak akan tahu hakikat mengapa hal itu perlu dipertahankan..

Banyak hal lebih baik tak usah berdiam saja...
Bisa jadi bila hanya berdiam saja, banyak hal yang terlewatkan,,, bisa jadi jika berdiam saja banyak hal yang akan tersesali...


Itulah pentingnya akal untuk berpikir,,, hati untuk merasakan...
Memilih mana yang lebih baik...
Memilih pilihan yang tepat..
Namun jangan sampai ,,, pilihan itu hanya terbelenggu oleh kumpulan ilusi” yang bisa jadi hanya gumpalan angan” yang boleh jadi menyakitkan...

jika hal yang dipilih tak terjadi , dan jika hal yang terjadi tak sesuai dengan harapan ...
tak usahlah sedih...
tak usahlah kecewa..

Yang terjadi biarlah terjadi yang berlalu biarlah berlalu..
kita boleh memilih,.. kita boleh menetapkan ,,, Namun sejatinya Pilihan Allah Swt yang berlaku ...Ketetapan Allah Swt Yang berlaku..

Sekeras apapun kita berusaha...  , kita tak akan mampu melewan takdir-Nya...

Takdir-Nya,,,  sebahagia apapun itu atau bahkan setidak menyenangangkan apapun itu menurut pandangan kita yang boleh jadi salah ...

Yakinlah..
Itulah pilihan terbaik  untuk kita...


Kita tak akan pernah paham hakikat yang sejatinya, jika kita hanya terperangkap pada satu titik... dan bisa jadi satu titik itu hanya gumpalan perasaan yang bisa jadi gumpalan  perasaan itu bukanlah  hal yang nyata ... 

*Miza

0 komentar:

Post a Comment

Next Prev
▲Top▲