Newest Post

PEMIKIRAN EKONOMI ISLAM IBN KHALDUN : TENTANG MEKANISME PASAR

| 5 Dec 2016
Read more »
Ibnu Khaldun merupakan seorang cendekiawan muslim yang lahir di Tunisisa pada tanggal 27 Mei 1332M. Beliau menulis karya fenomenal yang berjudul Al-Muqaddimah yang tidak hanya berisi mengenai ekonomi saja, namun juga berisi tentang sejarah, psikologis, dan keadaan sosial di masyarakat. Pemikirian Beliau tentang mengenai ekonomi dalam hal mekanisme pasar. Dapat dilihat sebagai berikut.
1. Mekanisme Pasar
Menurut Ibn Khaldun, bila suatu kota berkembang dan populasinya bertambah banyak maka pengadaan barang-barang kebutuhan pokok menjadi prioritas. Di lain pihak, permintaan terhadap bahan-bahan pelengkap akan meningkat sejalan dengan berkembangnya kota dan berubahnya gaya hidup. Jika di suatu daerah sudah makmur, padat penduduknya, dan penuh dengan kemewahan akan menimbulkan kebutuhan yang besar akan barang-barang diluar barang kebutuhan sehari-hari. Dengan demikian, persediaan barang tidak bisa mencukupi kebutuhan karena jumlah pembeli yang meningkat dengan persediaan barang yang sedikit sedangkan orang kaya berani membayar lebih tinggi untuk kebutuhannya yang semakin besar.
Pengaruh naik dan turunnya penawaran terhadap harga juga dijelaskan oleh Ibn Khaldun yang mengidentifikasi kekuatan permintaan dan penawaran sebagai penentu keseimbangan harga. Selain itu, tinggi rendahnya harga dipengaruhi pajak dan biaya pengadaan produksi serta perilaku penimbunan. Oleh karena itu, faktor-faktor yang menentukan penawaran menurut Ibn Khaldun adalah permintaan; tingkat keuntungan relatif; tingkat usaha manusia; besarnya tenaga buruh termasuk ilmu pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki; ketenangan dan keimanan; dan kemampuan teknik masyarakat secara keseluruhan.Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan adalah pendapatan; jumlah penduduk; kebiasaan dan adat istiadat masyarakat; serta pembangunan dan kemakmuran masyarakat secara umum.
Ditulis oleh:
Feisal Ardi
Presiden KSEI FEB UNDIP


posted from Bloggeroid
Next Prev
▲Top▲